Home Kota Palembang Jembatan Rusak, Wawako Palembang Minta Ditutup Sementara

Jembatan Rusak, Wawako Palembang Minta Ditutup Sementara

Palembang, bidiksumsel.com – Jembatan rusak terletak dijalan Musi Raya Kecamatan Sako Palembang menjadi perhatian Pemerintah Kota Palembang (Pemkot), Wakil walikota Palembang Fitriyanti Agustinda meninjau langsung jembatan yang rusak, Rabu (06/01).

Fitrianti Agustinda mengatakan, Bahwa rusaknya jembatan yang membahayakan masyarakat, meminta untuk menutup jalan sementara.

“Sudah kita lihat sendiri dan PUPR bahwa jembatan ini tidak bisa lagi di gunakan, takutnya ada korban jiwa, dan dalam waktu dekat akan kita perbaiki agar bisa digunakan kembali seperti sediakala,” pintanya

Sementara, Camat Sako Amiruddin Sandi mengatakan, rusak nya jembatan ini akibat banyaknya kendaraan yang melintas dijalan ini yang melebihi kapasitas terutama dimalam hari

“Saya menghimbau kepada seluruh masyarakat yang melewati jalan ini untuk berhati-hati atau menghindari, karena rusaknya jembatan ini cukup parah, cobalah cari jalan alternatif lain karena rusak cukup parah.” singkatnya (Ati)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here