Beranda Ekonomi Rebutan Tiket! KAI Sediakan 1.060 Kursi Mudik Gratis, Begini Cara Daftarnya

Rebutan Tiket! KAI Sediakan 1.060 Kursi Mudik Gratis, Begini Cara Daftarnya

fhoto : ist

Mudik Lebaran 2025 Gratis! KAI Sumsel Sediakan 1.060 Kursi, Begini Cara Daftarnya

Palembang, bidiksumsel.com – Kabar gembira bagi masyarakat Sumatera Selatan! PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divre III Palembang, bekerja sama dengan Dinas Perhubungan Provinsi Sumsel dan Bank Sumsel Babel, mengadakan program mudik gratis menggunakan kereta api untuk menyambut Lebaran Idul Fitri 1446 H.

Keberangkatan: 27 Maret 2025
Relasi & Jadwal:
KA Ekspres Rajabasa: Kertapati – Tanjungkarang (Berangkat pukul 08.30 WIB)
KA Bukit Serelo: Kertapati – Lubuklinggau (Berangkat pukul 09.00 WIB)

Manajer Humas PT KAI Divre III Palembang, Aida Suryanti, menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk membantu masyarakat pulang kampung dengan aman dan nyaman tanpa biaya.

“Melalui program mudik gratis ini, kami berharap masyarakat Sumsel bisa merayakan Idul Fitri bersama keluarga tanpa kendala transportasi,” ujar Aida.

Syarat dan Cara Daftar Mudik Gratis 2025

 Syarat Pendaftaran:
– Berdomisili di Sumatera Selatan
– Sehat jasmani dan rohani
– Maksimal 4 orang per keluarga
– Tidak dapat digantikan atau diwakili oleh orang lain
– Pendaftaran tidak otomatis mendapatkan tiket, hanya peserta yang disetujui akan dihubungi penyelenggara

 Link Pendaftaran:
Tujuan Lubuklinggau: bit.ly/BSBMUDIKSUMSEL1446H-PLG-LLG
Tujuan Tanjungkarang: bit.ly/BSBMUDIKSUMSEL1446H-PLG-BDL

Batas pendaftaran: 16 Maret 2025 atau sampai kuota habis.

Kuota 530 kursi per kereta (total 1.060 kursi) disediakan dalam program ini.

Tiket Kereta Lebaran Laris! 88% Sudah Terjual

Selain program mudik gratis, penjualan tiket kereta untuk periode 21 Maret – 11 April 2025 sudah mencapai 88%!

Total tiket terjual hingga 12 Maret 2025: 45.920 tiket dari 52.228 kursi yang tersedia.

Kereta Favorit:
– KA Bukit Serelo dan KA Rajabasa tetap jadi pilihan utama masyarakat karena harga tiketnya yang terjangkau dan bebas macet.
– Alternatif: Jika tiket KA Bukit Serelo habis, KA Sindang Marga bisa menjadi pilihan lain untuk rute Lubuklinggau.

Masyarakat yang ingin mudik di luar program gratis dapat segera membeli tiket melalui:
– Aplikasi Access by KAI
– Website kai.id
– Loket stasiun & agen resmi lainnya

Jangan sampai kehabisan! Segera daftar atau beli tiket sebelum habis! (dkd)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here