Home Kota Palembang Ratu Dewa tinjau Jalan berlubang dan jembatan

Ratu Dewa tinjau Jalan berlubang dan jembatan

Palembang, bidiksumsel.com – Sekretaris daerah (Sekda) Kota Palembang Ratu Dewa menindaklanjuti keluhan masyarakat yang diterima nya melalui akun media sosial pribadi miliknya.

ASN yang memiliki jabatan tertinggi di Kota Palembang itu terlihat nampak menindaklanjuti pengaduan mayarakat terkait jalan setapak yang berlubang serta jembatan atau jerambah penyeberangan warga yang cukup memprihatinkan.

yaitu di Jalan Kedukan I tepatnya di antara Kecamatan Ilir Barat II dan Ilir Barat I, Kelurahan 35 Ilir. Senin (25/01/2021)

“Tadi saya sudah memanggil pak Camat serta Kepala Dinas PERAKP juga Dinas PUPR untuk segera ditindaklanjuti,” kata Ratu Dewa saat meninjau lokasi

Tidak hanya itu saja, Dewa juga sempat menerima laporan, bahwa permasalahan tersebut telah sempat diusulkan melalui Musrenbang tingkat Kelurahan hingga tingkat Kecamatan.

“Namun masih belum mendapatkan tindak lanjut dalam realisasinya. Maka dari itu, saya tadi sudah meminta untuk segera ditindaklanjuti. Setidaknya jembatan tersebut tahap awalnya diperbaiki terlebih dahulu serta jalan-jalan yang berlubang tadi,” ujarnya.

Dewa juga menyampaikan, bahwa dalam peninjauan, kondisi memprihatinkan memang sangat terlihat, baik dari kondisi jalan perlintasan warga serta jerambah penyembrangan warga itu sendiri.

“Seperti laporan pak RT yang jalan tersebut sering digunakan untuk membawa jenazah dan sering ada korban juga disini. Dalam waktu dekat, 2021 ini sudah ada progres secara permanen nanti. Terserah, apakah itu lewat Pera KP, PUPR maupun dari tingkat Kecamatan,” pungkasnya. (Ati/Ril)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here