PALEMBANG = Wakil Wali Kota Palembang Fitrianti Agustinda menerima audiensi panitia Lomba Gema Muhammadiyah (GEMA) Penggalang dan Penegak se-Sumatera Selatan Tahun 2020.
Kegiatan yang diisi oleh gerakan Pramuka ini bertujuan mewujudkan kekompakan seluruh generasi muda, khususnya pelajar di Sumatera Selatan.
“Tentunya melalui kegiatan lomba ini seluruh pelajar yang ada di Sumsel bisa kompak, guna menjaga persatuan dan kesatuan. Terutama bagi pelajar di Kota Palembang, untuk tetap terus menjaga kebersihan dengan cara tidak membuang sampah sembarangan,” ujar Fitrianti, di ruang kerjanya, Senin (17/2/2020).
Sementara itu, Ketua Pembina GEMA, Muhtarudin, mengatakan, kegiatan ini akan diikuti 2 ribu peserta terdiri dari siswa dan siswi SD, SMP dan SMA dengan mengikuti kegiatan latihan baris berbaris, membuat video dokumenter, mewarnai dan pionering.
“Kami sangat mengharapkan sekali Pemkot Palembang mendukung kegiatan ini agar berjalan lancar. Alhamdulillah, secara langsung Wakil Walikota Palembang memberikan dukungannya,” ujar Muhtarudin.
Kegiatan ini akan berlangsung pada 8 Maret 2020 di Universitas Muhammadiyah Palembang. (ikm)