Beranda Sumsel Muba LSM GTPK Resmi Didaftarkan ke Kesbangpol Muba

LSM GTPK Resmi Didaftarkan ke Kesbangpol Muba

Muba – Lembaga Swadaya Masyarakat Gabungan Trisula Pengungkap Kabar (LSM GTPK) pada Kamis (12/11) resmi mendaftarkan diri ke Kesbangpol Musi Banyuasin. Penyerahan berkas pendaftarkan LSM GTPK langsung diserahkan oleh Ketua Umum dan didampingi pengurus.

Usai mendaftar, Ketua Umum LSM GTPK, Warto mengucapkan rasa syukur atas resminya LSM GTPK mendaftarkan diri ke Kesbangpol dan berjanji akan segera action sebagai sosial kontrol maupun sebagai tempat penampungan aspirasi masyarakat.

“Alhamdulillah kegiatan kami hari ini sudah resmi didaftarkan, dengan menyerahkan berkas ke Kesbangpol Kabupaten Muba. Kkedepan kami akan mulai meningkatkan kinerja baik sebagai kontrol sosial maupun sebagai tempat menampung aspirasi masyarakat dalam bentuk apa pun,”ujarnya.

Untuk itu, LSM GTPK akan selalu solid dan berupaya keras untuk membantu program Pemerintah terutama dalam hal pengawasan, agar Kabupaten Musi Banyuasin yang dicintai ini bisa terwujudnya program bapak Bupati Muba Maju Berjaya bisa terwujud.

Ia berharap kepada para pengurus maupun anggota, agar selalu berkoordinasi satu sama lain karena suatu permasalahan akan cepat selesai kalau semua yang tergabung di LSM-GTPK ini kompak dan saling bahu membahu.

Sementara, Kepala Kesbangpol Muba, H Soleh Naim melalui stafnya Kosasi menyampaikan berkas LSM GTPK telah diterima dan dinyatakan lengkap.

“Nanti tinggal tunggu proses, berkas sudah dinyatakan lengkap. Jadi tunggu saja, yang jelas kami juga berharap untuk LSM GTPK agar bersinergi dalam melakukan pengawasan sebagai kontrol sosial, serta sesuai dengan visi misi kelembagaan di wilayah Kabupaten Muba,” singkatnya. (Ariansyah)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here