Penyulingan Minyak Ilegal di Keluang Terbakar, Publik Desak Penegakan Hukum yang Lebih Tegas
Muba, bidiksumsel.com – Insiden kebakaran kembali terjadi di salah satu lokasi penyulingan minyak ilegal (Illegal Refinery) di Kecamatan Keluang, Kabupaten Musi Banyuasin, pada Kamis sore (07/02/2025). Lokasi kebakaran dilaporkan berada di wilayah A7, yang selama ini dikenal sebagai salah satu titik maraknya aktivitas illegal refinery.
Kebakaran ini kembali menambah daftar panjang insiden berbahaya yang terjadi akibat aktivitas ilegal tersebut. Maraknya kegiatan illegal refinery dan illegal drilling di Kecamatan Keluang telah menciptakan situasi yang semakin tidak kondusif. Selain membahayakan nyawa pekerja dan warga sekitar, dampak lingkungan yang ditimbulkan juga semakin memprihatinkan.
Kendati insiden serupa terus terjadi, pengawasan serta tindakan tegas dari aparat penegak hukum seolah belum maksimal. Masyarakat mulai mempertanyakan keseriusan pihak berwenang dalam menindak pelaku aktivitas ilegal ini.
Ketika dikonfirmasi terkait kebakaran di penyulingan minyak ilegal tersebut, Kasat Reskrim Polres Muba, AKP Muhammad Afhi Abrianto, S.Tr.K, S.I.K, M.H., menyatakan bahwa pihaknya saat ini tengah melakukan penyelidikan terhadap kejadian tersebut.
“Terima kasih atas informasinya, terkait kejadian ini sedang dilakukan penyelidikan,” ujar AKP Afhi singkat.
Rentetan kebakaran akibat illegal drilling dan illegal refinery di Kecamatan Keluang semakin memicu kekhawatiran publik. Tidak hanya mengancam keselamatan warga dan pelaku usaha ilegal itu sendiri, tetapi juga menimbulkan kerusakan lingkungan yang sulit dipulihkan.
Desakan dari masyarakat terhadap aparat penegak hukum semakin menguat. Publik menantikan langkah tegas dari Kapolda Sumsel dalam menangani aktivitas penyulingan minyak ilegal yang terus meresahkan ini. Jika tidak segera ditindaklanjuti dengan tindakan nyata, dikhawatirkan kejadian serupa akan terus berulang, menimbulkan korban jiwa, serta merusak ekosistem yang ada di wilayah tersebut. (ari)