Home Berita Pemprov Internet Desa Solusi Tepat Pembelajaran Mahasiswa sampai Pelosok Desa

Internet Desa Solusi Tepat Pembelajaran Mahasiswa sampai Pelosok Desa

Wagub H. Mawardi Yahya menerima  silaturahmi Direktur Universitas Terbuka, Dr. Meita Istianda, S.Ip., M.Si

PALEMBANG – Wakil Gubernur Sumatera Selatan H. Mawardi Yahya  menerima  silaturahmi  Direktur Universitas Terbuka, Dr. Meita Istianda, S.Ip., M.Si di ruang  tamu  Wakil Gubernur Sumsel, Kamis (13/8/2020), sekaligus  membahas Pemanfaatan  Program Internet Desa Dalam Rangka Percepatan Pendidikan Tinggi di Sumatera Selatan

“Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan  telah memfasilitasi secara gratis  internet dan website desa.  Pelaksanaan program internet dan website masuk desa bisa memberikan efek baik dengan tersebarnya informasi  desa ke provinsi dan sebaliknya” jelas Mawardi

Atas tersedianya fasilitas Internet Desa secara gratis yang merupakan  program strategis Pemprov Sumsel, membuat pihak UT Palembang mengambil kebijakan  untuk memanfaatkannya untuk menunjang pembelajaran mahasiswa UT yang tersebar di wilayah Sumsel. Dengan tersedianya Internet Desa Sumsel Maju Untuk Semua, mahasiswa akan lebih mudah mendapatkan Informasi dan ilmu pengetahuan yang diperlukan. Nantinya  kerjasama  akan tertuang dalam MOU guna percepatan pemerataan pendidikan tinggi di Sumsel

Menanggapi hal tersebut Mawardi mengapresiasi langkah yang diambil oleh UT Palembang dan akan menjadi pelopor pemanfaatan Internet Desa di dunia pendidikan.

“Pada prinsipnya kami menyambut baik rencana tersebut, karena bertujuan untuk mencerdaskan mahasiswa Sumsel yang berada sampai ke pelosok Desa, sehingga internet desa dapat lebih dirasakan manfaatnya” tutup Mawardi.

Untuk diketahui, Internet Desa yang merupakan bantuan dari Gubernur Sumsel H.Herman Deru Secara gratis kepada Desa/Kelurahan di Kabupaten /Kota di Sumsel telah di maanfaatkan oleh Siswa  selama Pandemi Covid-19 dimana pembelajaran dilaksanakan secara online.  Keberadaan Internet desa sangat dirasakan manfaatnya apalagi untuk siswa yang orang tuanya terdampak Covid-19. (nim)

 

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here