Beranda Sumsel Muara Enim Terkait korban tenggelam, H. Juarsah kunjungi keluarga

Terkait korban tenggelam, H. Juarsah kunjungi keluarga

Plt Bupati Muara Enim H. Juarsah saat memberikan bantuan kepada keluarga korban yang tenggelam

Muara Enim – Plt. Bupati Muara Enim, H. Juarsah, S.H kunjungi keluarga korban tenggelam yakni Jimi Valentino (19) di Desa Cinta Kasih Kecamatan Belimbing dan almarhum Raven Arsedo (10) di Dusun VI, Desa Gunung Megang Luar, Kecamatan Gunung Megang. Senin, (03/08)

Dalam kunjungannya, H. Juarsah memberikan bantuan dari Kemensos RI dan Dinsos Pemerintah Kabupaten Muara Enim serta serta santunan asuransi kematian sebesar Rp. 2,5 juta.

Usai menyerahkan bantuan, Plt Bupati Muara Enim H. Juarsah menyampaikan rasa prihatin dan belasungkawanya atas meninggal Jimi Valentino (19) dan Raven Arsedo (10) karena tenggelam.

“mewakili Pemerintah, saya turut berbela sungkawa terhadap korban. Semoga pihak keluarga mendapatkan ketabahan,” ujarnya didampingi pejabat teras Pemkab Muara Enim

Sementara, Paman Korban Raven Arsedo (10) mengucapkan banyak terima kasih atas kepedulian Plt Bupati Muara Enim H. Juarsah terhadap pihak keluarga.

“Terima kasih kepada pak Bupati,” singkatnya saat menerima bantuan

Sebelumnya, Menurut informasi dari Kadus II Desa Cinta Kasih, Erham mengatakan bahwa kejadian tenggelamnya putra dari Fajarman (45) ini sebenarnya hendak menyelamatkan temannya yang sedang tenggelam pada sabtu kemarin (31/07).

“namun sayangnya justru korban yang malah terseret arus sungai dan akhirnya ditemukan tewas tenggelam. Korban baru diketemukan pagi ini sekitar 500 meter dari lokasi kejadian oleh tim SAR BPBD, Damkar dan dibantu pula tim PT. SBS,” paparnya

Hal yang sama menimpa warga Desa Gunung Megang Luar, Menurut keterangan Paman korban, Raven mengatakan kejadian terjadi sekitar pukul 14.00 WIB kemarin siang (02/08). Korban yang masih duduk dibangku sekolah dasar ini sedang bermain bersama ke 3 (tiga) temannya, tepatnya di desa Gunung Mengang Luar Dusun III, Sungai lematang. Warga sekitar dibantu oleh tim SAR baru dapat menemukan korban senin pagi ini pukul 09.00 WIB. (Aidil)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here