Ada Diskon 50 Persen
Palembang, bidiksumsel.com – Bakso Juragan resmi Grand Opening outlet ke-3 di Jalan Ahmad Yani Plaju belakang Universitas Bina Darma Palembang. Rabu, (26/05/2021)
Dalam grand opening kali ini, berbagai promo menarik diberikan kepada pelanggan setia Bakso Juragan, salah satu nya ada diskon 50 persen untuk all varian bakso.
CEO Bakso Juragan Achmad Alfarizi menerangkan, bahwa di outlet Juragan Bakso Plaju ini selain menjual bakso, juga tersedia minuman kopi kekinian dan juga menjual berbagai tanaman yang sedang trend.
“Khusus hari ini kami memberikan diskon 50 persen untuk all varian bakso, all varian minuman dan all varian tanaman yang kami jual,” katanya.
Selain itu, pihaknya juga memberikan diskon khusus mulai Rabu (26/05/2021) sampai Senin (31/05/2021) nanti untuk bakso varian baru yakni bakso cumi combo.
“Bakso cumi combo yakni perpaduan bakso cumi porsian lengkap plus bakso cumi bakar di tambah 1 porsi nasi dan 2 cup es teh manis, yang mana di harga normalnya Rp 85 ribu kami kasih diskon menjadi Rp 75 ribu saja,” terangnya.
Bakso cumi porsian lengkap dan bakso cumi bakar merupakan varian bakso menu baru yang ada di outlet Bakso Juragan Plaju.
“Bakso cumi di harga normal kami biasanya menjual di harga Rp 35 ribu dan Bakso cumi bakar Rp 30 ribu saja,” ujarnya.
Alfarizi juga menjelaskan, tujuan ia membuka outlet bakso juragan di Plaju yaitu untuk membuka lapangan pekerjaan di masa pandemi covid-19 yang hingga saat ini masih melanda.
“Selain itu kami juga ingin melestarikan kuliner khas Indonesia yaitu bakso,” paparnya.
Pihaknya berharap untuk kedepan, bisa membuka cabang lagi di Kota Palembang dengan menu andalannya yaitu bakso urat pedas dan bakso larva yang selalu menjadi best seller.
“Selama masa pandemi Covid-19, kami tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) sesuai imbauan pemerintah,” jelasnya.
Bahkan, seluruh karyawan memakai masker dan pelanggan yang masuk juga harus memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak.
“Kami bersyukur di masa pandemi ini bisa tetap bertahan bahkan bisa membuka cabang baru, dan yang terpenting lagi, Bakso Juragan sudah ada label halal, itu nilai tambah kami dapat memberikan makanan yang sehat dan halal,” tuturnya.
Sementara itu, Direktur Bakso Juragan sekaligus Rektor UMP Dr Abid Djazuli, SE., MM., menambahkan, membuka usaha di masa pandemi ini harus memiliki hitungan yang matang untuk bisa eksis.
“Setelah buka di Jalan Perindustrian 1 Kebun Bunga, ternyata perkembangannya baik. Oleh sebab itu, kita juga buka cabang disini karena pangsa pasarnya cukup baik.” singkatnya. (dkd)