PALEMBANG – Bantuan ke Posko Penanganan Covid-19 di rumah dinas wali kota Palembang, Jalan Tasik, terus berdatangan. Untuk hari ini, Senin (20/4/2020), ada beberapa donator perusahan, institusi dan komunitas, yang menyampaikan bantuan. Antara lain dari PT Bukit Asam berupa 180 karung beras dan 1900 masker, dari PT. Penerbit Erlangga berupa APD, masker dan alat medis.
Kemudian dari PGRI Sumsel berupa masker, beras 150 karung @ 20 kg sebanyak 3 ton, mi instan 50 kardus dan 1000 masker. Bantuan dari Komunitas Arwana Bumi Sriwijaya berupa 1000 masker, dan bantuan dari Astra Grup berupa 200 paket sembako.
Ada pula bantuan dari Forum TJSL/CSR kota Palembang, DPD Asosiasi Pengembangan Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (APERSI) Sumsel.
Semua bantuan itu secara simbolis diterima Wali Kota Palembang Harnojoyo, didampingi Wakil Wali Kota Fitrianti Agustinda, Sekretaris Daerah Ratu Dewa, dan sejumlah kepala dinas di OPD Pemkot Palembang.
“Kita terus menerima bantuan. Kita juga menginginkan bantuan ini bisa satu pintu di posko penanganan Covid-19. Dan ini akan kita salurkan ke masyarakat yang terdampak Covid-19,” ujar Harnojoyo usai menerima bantuan.
Ia menyebutkan, pendistribusian sembako ini melihat atau by name by addres sesuai data di Dinas Sosial Kota Palembang.
Harnojoyo juga mengajak masyarakat terus mematuhi imbauan pemerintah untuk melakukan sosial distancing dan physical distancing, berdiam di rumah. Jika pun mesti keluar rumah wajib pakai masker.
“Cuci tangan sehabis beraktivitas, dan terapkan pola hidup bersih dan sehat. Jaga jarak juga salah satu langkah untuk menyetop penyebaran virus tersebut,” kata Harnojoyo. (nim)